Ketika memiliki kolam renang, tentu ada baiknya Anda memasang pagar kolam renang minimalis untuk menambah kesan estetik dan keamanan yang bisa menjaga privacy Anda dan keluarga. Ternyata ada dua jenis pagar kolam lho dan ini bisa Anda pilih untuk kolam renang Anda.
Apa saja kah jenis pagar tersebut? Simak beberapa informasinya di bawah ini yuk biar Anda tidak bingung saat memilih pagar tersebut.
Daftar Isi
Apa Itu Pagar Privasi Kolam Renang?
Pagar privasi kolam renang yang merupakan salah satu pagar kolam renang minimalis ini adalah pagar yang berfungsi sebagai pembatas dengan bagian properti lainnya misalnya taman di belakang rumah atau area rumah, pagar ini juga bisa menjaga privasi Anda dan keamanan seluruh anggota keluarga.
Baca Juga
Dengan adanya pagar yang mengelilingi ruang kolam ini, pemilik rumah dapat bersantai dan melepas lelah tanpa khawatir akan gangguan dari luar, jenis pagar ini biasanya memiliki ukuran yang setinggi orang dewasa dan tidak memiliki celah, sehingga Anda bisa menikmati aktivitas kolam renang tanpa merasa terekspos oleh tetangga atau orang yang lewat.
Intinya, pagar kolam renang minimalis ini tidak hanya menambah estetika dan menjaga privasi saja, tetapi juga berfungsi untuk pengamanan, terutama melindungi setiap properti di kolam renang.
Jenis Pagar Kolam Renang yang Minimalis
Ternyata ada beberapa jenis pagar yang sering digunakan untuk kolam renang lho, dan pagar-pagar ini memiliki karakteristik tersendiri, di antaranya:
1. Pagar Kayu Klasik
Salah satu pagar kolam renang minimalis adalah pagar berbahan kayu klasik, dibuat dengan bilah kayu yang kokoh ini bisa menciptakan penghalang supaya menghalau pandangan dari luar dan memberikan rasa aman terhadap privasi orang.
Pagar privasi kayu dapat disesuaikan dari segi tinggi, desain, dan sentuhan akhir agar menyatu dengan estetika lanskap dan arsitektur properti di sekitarnya, pagar jenis ini membawa sentuhan pesona pedesaan ke area kolam renang.
2. Pagar Kayu Semi Privasi
Sama hal nya dengan pagar kolam renang minimalis, pagar jenis ini mengadopsi semi privasi, yakni pagar yang mencari keseimbangan antara privasi dan keterbukaan di area kolam renang mereka.
Pagar ini tidak sepenuhnya rapat, tetapi memiliki jarak atau bukaan yang memungkinkan aliran udara dan cahaya masuk. Biasanya pemilik kolam renang yang mengadopsi jenis pagar minimalis ini menginginkan suasana yang privasi sambil mengawasi kolam renang dari jauh.
Baca Juga: “5 Keunggulan Pagar Pengaman Kolam Renang di rumah, Useful!“
3. Pagar Besi
Selanjutnya pagar kolam renang minimalis satu ini memiliki fleksibilitas dan penyesuaian. Jadinya Anda masih bisa melihat kolam renang Anda karena memiliki rongga besi yang tidak terlalu rapat dan diberikan akses pintu untuk membukanya.
Biasanya pagar ini dibuat bukan untuk menjaga privasi orang-orang yang berenang saja, namun menjaga dari jangkauan anak kecil di rumah. Desain pagar nya pun terlihat kokoh dan tidak terlalu tinggi, karena berfungsi hanya sebagai pembatas area semata.

Apakah Pagar Kolam Renang Bisa Menggunakan Jaring?
Memang pagar difungsikan untuk menjaga keamanan, termasuk pagar jenis jaring. Jika ingin menggunakan pagar kolam renang minimalis ini, kekurangannya Anda tidak bisa menghalau anak-anak Anda bermain di area tersebut, melainkan hanya sebagai pembatas semata karena perlindungannya tidak sekuat pagar kayu dan besi.
Namun, pagar jenis jaring ini punya beberapa kelebihan dan manfaat ketimbang menjamin keamanan semata.
Kemudahan Akses. Pagar kolam renang jaring ini bisa digunakan berulang kali. Saat menggunakan jaring ini, Anda butuh waktu untuk mencari pengait untuk jaring Anda dan mulai menempelkannya di jaring, sehingga membutuhkan waktu, namun akses masuknya mudah hanya membuka salah satu kaitannya.
Biasanya pagar kolam renang berbahan jaring ini juga memiliki model seperti pintu yang dapat dibuka dan ditutup, sehingga memudahkan Anda masuk dan keluar kolam renang.
Fleksibel. Terkait pemasangannya, pagar kolam renang dapat dipasang tanpa perlu menyesuaikan dengan bentuk kolam renang. Pagar kolam renang dapat ditempatkan di permukaan apa pun, baik itu di pohon, tali pengikat atau di area sekitarnya.
Nah, itu tadi beberapa pagar kolam renang minimalis yang mungkin Anda belum tahu bentuk dan fungsinya. Semoga bisa menjadi referensi untuk Anda yang ingin menambahkan pagar di kolam renang! <DM>












